Friday, July 18, 2014

Tutorial Installasi Laravel

Lama tidak menulis blog, dan kali ini saya sedang belajar php framework php yaitu laravel. bagi kalian yang juga ingin mempelajari laravel saya akan berbagi cara install laravel yang baru-baru ini saya juga pelajari, jadi sebenarnya saya juga tidak mahir atau sudah bisa menggunakan laravel, ini bahkan pertama kali saya mempelajari php framework , jadi mari sama-sama belajar.

Pertama sebaiknya kita siapkan web server dan databasenya, cara yang mudah kita bisa menggunakan xampp.

yang saya ketahui untuk menginstall laravel ada beberapa cara yaitu :

1. menggunakan installasi laravel.phar download laravel.phar atau silahka buka situs Laravel.com
kemudian simpan laravel.phar pada direktori installasi (boleh jika ingin disiman di xampp/htdocs). kemudian buka command prompt ( windows + R ) ketik cmd. selanjutnya ketik direktori installasi. jika direktori installasi xampp/htdocs, ketik " cd C:/xampp/htdocs/ ".
Selanjutnya ketik php laravel.phar new nama_project . nama_project adalah nama project web yang akan dibuat. tunggu hingga installasi selesai. 

2. menggunakan  composer, silahkan download composer di composer atau composer windows installer  selanjutnya jika composer sudah di install kita bisa langsung buka command prompt dan ketik direktori installasi kemudian ketik " composer create-project laravel/laravel nama_project  --prefer-dist  " nama_project adalah nama project web yang akan dibuat. tunggu hingga installasi selesai.

 *saat installasi dibutuhkan koneksi internet.

selanjutnya bisa coba jalankan built-in server dengan cara
buka command prompt dan ketik direktori project dan ketik " php artisan serve --port=8080 "
setelah itu bisa coba di test buka localhost:8080 pada web browser.

Laravel siap digunakan. 

sekian tutorial kali ini. selanjutnya cara setup xampp virtual host untuk laravel

setup xampp virtual host untuk laravel

ini adalah cara setup virtual host xampp untuk membangun virtual host yg akan digunakan untuk laravel framework,

langkah awal anda harus edit host file di C:\Windows\System32\drivers\etc\ untuk bisa edit harus menggunakan administrator akun tambakan

127.0.0.1         nama-host.local

nama-host.local adalah nama host yang akan digunakan di virtual host misalnya , alamatwebku.local. atau sesua selera.
kemudian edit httpd-vhosts.conf di folder C:\xampp\apache\conf\extra
tambahkan kode berikut di bawah kode

<VirtualHost *:80>
DocumentRoot "C:/xampp/htdocs"
ServerName localhost
</VirtualHost>

<VirtualHost *:80>
DocumentRoot "D:/namaproject/public"
ServerName alamatwebku.local
<Directory "D:/namaproject/public">
Options Indexes FollowSymLinks Includes ExecCGI
AllowOverride All
Require all granted
</Directory>
</VirtualHost>

D:/namaproject/public adalah folder public dari project laravel anda selanjutnta jalankan apache dan buka alamat host anda di browser.

Monday, July 30, 2012

Cara Membuat Form Simpan PHP

Artikel kali ini saya ingin berbagi mengenai cara membuat Simpan dengan PHP, Untuk membuat simpan kita akan membuat tiga file, yaitu file koneksi.php berisi data koneksi kedatabase, file input.php berisi form input data yang akan disimpan ke database, dan file simpansis.php berisi perintah sql simpan yang akan dijalankan.



baiklah, ini adalah contoh databasenya: Buatlah database dengan nama "dblatihan".
ini adalah field nya :

Tuesday, June 12, 2012

Cara Membuat Menu Pada MDI Form VB6

Kali ini Kembali lagi dengan VB6, Cara membuat menu pada Visual Basic 6. Menu biasanya diletakan pada MDI Form, yang kemudian bisa memanggil form lain kedalam MDI ini.

Langkahnya mari Buat MDI Form :
caranya klik menu Project > add MDI Form, Selanjutnya pada saat MDI form aktif, pilih Icon Menu Editor atau bisa klik Tool > Menu Editor maka Akan Tampil Seperti Ini :


Tuesday, May 29, 2012

Cara Backup dan Restore Database SQL Server 2000

Hai, semua! kali ini saya akan berbagi info mengenai cara membuat backup dan restore database pada SQL Server 2000, semoga info ini bermanfaat bagi kalian yang sedang belajar SQL Server 2000. Langsung saja, kalian ikuti langkah-langkah berikut ini. Pertama bukalah SQL Server Enterprise Manager, caranya klik Start Menu, pada SQL Server pilih Enterprise Manager.

Selanjutnya Untuk membuat Backup Database :

Klik kanan pada nama Database anda yang akan di backup dan pilih, All Task > Backup Database ... maka akan muncul tampilan seperti ini :